Rabu, 01 Februari 2012

Download Deep Freeze

Jika Anda selalu menemui masalah dengan kehadiran virus pada komputer Anda, mungkin jalan satu-satunya untuk menyelesaikannya adalah dengan menginstal sebuah antivirus. Ya, antivirus memang merupakan proteksi yang cukup ampuh dalam melawan berbagai jenis virus, pada dasarnya tidak satu virus pun yang tidak bisa ditangani oleh sebuah antivirus, hanya saja terkadang dibutuhkan beberapa waktu oleh sebuah antivirus untuk merilis update database virusnya dalam melawan sebuah virus.

Jadi terkadang kita harus merelakan komputer kita terkena virus untuk beberapa hari atau minggu, baru setelah ada update terbaru dari antivirus yang kita gunakan virus tadi baru bisa dimusnahkan, dan mungkin pada waktu itu beberapa file-file Anda sudah terinfeksi virus serta terhapus. Lebih parahnya lagi jika virus tersebut sudah terlanjur masuk ke sistem operasi Anda, dan menyerang dan merusak file-file penting dalam sistem Anda, maka jalan terakhir adalah proses install ulang sistem operasi yang tentunya akan memakan waktu dan sangat merepotkan.
Deep Freeze Untuk Security Anda

Tetapi sebenarnya Anda tidak perlu khawatir akan keadaan tersebut, karena Anda dapat mencegah itu semua jauh sebelum komputer Anda terinfeksi virus atau bahkan lebih jauh lagi yaitu sebelum Anda memasukkan segala jenis file serta menghubungkan komputer Anda ke internet. Dengan bantuan sebuah software sederhana yang bernama Deep Freeze Anda dapat melindungi komputer Anda dari gangguan virus malware, worm dan sejenisnya.
Deep Freeze adalah sebuah software yang melindungi sistem administrator Anda, sistem operasi dan segala setting konfigurasi pada komputer Anda, dengan cara mengunci itu semua sehingga komputer Anda akan selalu berada dalam keadaan aman seratus persen.
Deep Freeze memilki cara kerja penguncian pada sistem per drive pada komputer Anda. Jadi ketika Anda menginstal Deep Freeze pada komputer Anda, Anda akan diberi pilihan partisi drive mana yang ingin Anda kunci. Biasanya kebanyakan orang hanya mengunci pada drive C: atau pada drive dimana terdapat sistem operasi dan membiarkan drive lainnya bebas dari penguncian, karena akan sangat merepotkan jika Anda juga memproteksi selain drive C:, selain itu kebanyakan virus berbahaya hanya mengincar sistem operasi pada drive C:, jadi Anda bisa mempercayakan sisa drive lainnya dengan perlindungan antivirus. Tetapi hal tersebut tidak menutup kemungkinan Anda untuk memproteksi seluruh drive komputer Anda dengan Deep Freeze.
Sebelum Anda menginstal Deep Freeze, pastikan komputer Anda dalam keadaan bersih dan benar-benar bebas dari virus, karena hal ini akan berpengaruh nantinya. Setelah melewati tahap instalasi Anda akan diminta untuk memasukkan password untuk proses lock dan unlock komputer Anda. Setelah verifikasi password Anda akan dihadapkan dengan beberapa pilihan yaitu boot frozen, boot thawed on next (x) restart dan boot thawed. Yang perlu Anda pahami disini adalah istilah frozen dan thawed. Frozen adalah keadaan dimana komputer Anda dalam kondisi freeze, lock, terkunci atau terproteksi, jika Anda memilih pilihan ini maka langkah selanjutnya adalah merestart komputer Anda barulah setelah itu komputer Anda berada dalam kondisi freeze.

Click Here to Download Now!

Dalam kondisi ini, jika komputer Anda terserang virus dan merusak sistem operasi Anda, maka yang Anda lakukan hanyalah merestart komputer Anda. setelah Anda merestart komputer Anda, Anda akan mendapatkan kondisi komputer sama dengan kondisi setelah Anda menginstal Deep Freeze, artinya Anda belum terserang virus dan komputer Anda masih baik-baik saja.
Jika Anda ingin meng-unlock, unfreeze atau membuka proteksi deep freeze pada komputer Anda, yang Anda perlu lakukan hanyalah mengklik dua kali ikon deep freeze pada tray menu di pojok kanan bawah taskbar sambil menekan shift, setelah itu masukkan password yang sudah Anda tentukan sebelumnya dan pilih boot thawed, setelah itu restart kembali komputer Anda, maka sekarang komputer Anda sudah dalam keadaan unfreeze.
Jangan lupa untuk selalu mem-freeze kembali komputer Anda dengan cara yang sama, sehingga komputer Anda tetap dalam keadaan terproteksi.
Demikian review singkat mengenai software penyelamat data yang satu ini. Untuk melakukan download, ikuti link berikut ini :
Selamat mendownload dan selamat mencoba. Semoga bermanfaat!
Sumber Artikel : islam-download.net